Sabtu, 26 November 2016

Mengatur Kecerahan Monitor Komputer Windows 10

Mengatur Kecerahan Monitor Komputer Windows 10

WEDUSKU.COM - Kenyamanan pada saat kita bermain komputer sangat penting sekali untuk kita. Karena jika kita tidak nyaman bisa jadi kita akan merasa pusing dan tidak betah berlama-lama didepan komputer. Kecerahan pada layar komputer atau laptop juga merupakan satu hal yang tidak boleh dipungkiri karena jika kecerahan komputer terlalu terang maka akan tidak nyaman dan lelah untuk mata kita. Hal ini lah yang wajib diperhatikan oleh mereka yang bekerja di depan komputer selama seharian seperti Designer, Programer, Blogger, dll.

Mengatur brightness dan kecerahan layar monitor dapat kita atasi dengan hanya melakukan pengaturan pada sistem windows kita. Dengan melakukan tingkat kecerahan yang rendah maka mata kita akan merasa nyaman, namun sebaliknya jika kecerahan komputer kita terlalu tinggi maka akan cepat membuat mata kita menjadi lelah.

Untuk mengatur kecerahan layar monitor pada sistem operasi windows 10, silahkan simak cara berikut ini :

  • Atur menggunakan Shortcut pada Keyboard
    Jikalau menggunakan cara ini tentu setiap laptop / pc memiliki keyboardnya berbeda. untuk sekarang ini admin menggunakan Laptop Asus A455L. nah untuk mengatur kecerahan monitor menggunakan Shortcut :
    Fn + F5 = Untuk meredupkan kecerahan Monitor
    Fn + F6 = Untuk mencarahkan Monitor
    Mengatur Kecerahan Monitor pada PC / Laptop
    Mengatur Kecerahan Monitor pada PC / Laptop
  • Cara Kedua Menggunakan Fitur Bawaan dari Windows 10.
    Cara ini berbeda dengan cara yang pertama, untuk cara ini bisa diterapkan di Semua PC yang menggunakan Sistem Operasi Windows 10. kita bisa ngatur kecerahan pada monitor sesuka kita tentunya dengan cara yang mudah pula. simak cara berikut :
    1. Klik Icon Baterai pada Taksbar Windows 10
    2. Klik Icon Pencerahan, lalu atur sesuai keinginan anda.
      Semakin besar persentase di pencerahan monitor semakin cerah pula monitor pada pc anda. Sebaliknya jika persentase semakin kecil maka semakin redup pula pada monitor anda

Mengatur kecerahan monitor pada Windows 10
Mengatur kecerahan monitor pada Windows 10
Nah anda dapat melakukan setting kecerahan pada monitor di Pc / Laptop anda agar memberikan kenyamanan anda saat anda mengoprasikan Komputer anda. Semoga artikel Ini bermanfaat untuk Anda. [R]

Seorang Jomblo, Atlit Lompat Tinggi Profesional, bercita cita menjadi Manusia Laba Laba